
Jakarta, 2 Mei 2024 – SMKN 51 Jakarta memperingati Hari Pendidikan Nasional ke-77 dengan penuh semangat dan khidmat. Upacara bendera yang dilaksanakan di lapangan luar sekolah pada Kamis pagi (2/5) ini diikuti oleh seluruh tenaga pendidik dan tenaga kependidikan (PTK) serta siswa kelas 10 dan 11.
Bertindak sebagai petugas upacara adalah anggota OSIS SMKN 51 Jakarta yang dengan sigap dan tertib menjalankan tugasnya. Upacara berlangsung dengan khidmat dan penuh penghayatan, diiringi lantunan lagu-lagu kebangsaan yang membangkitkan semangat para peserta.
Dalam sambutannya, Ibu Desly Wahyuni, M.Pd., Kepala SMKN 51 Jakarta, menyampaikan pesan dari Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim, B.A., M.B.A. Pesan tersebut menekankan pentingnya Merdeka Belajar untuk Generasi Berkarakter dan Cakap Digital.
Menyadari pencapaian kemajuan pendidikan dengan Merdeka Belajar, seperti kurikulum yang lebih fleksibel dan asesmen nasional, Ibu Desly juga menyampaikan bahwa masih terdapat kesenjangan pendidikan, karakter, dan keahlian abad ke-21 di era digital.
Oleh karena itu, beliau mengajak seluruh civitas SMKN 51 Jakarta untuk bersinergi dan berkolaborasi dalam mewujudkan pendidikan berkualitas yang berpihak pada peserta didik, serta membangun generasi yang berkarakter dan cakap digital.
Semaraknya upacara semakin terasa dengan mekarnya bunga bougenville berwarna pink di sekitar lapangan. Bendera Merah Putih yang berkibar gagah diiringi deru mesin pesawat Hercules yang melintas beberapa kali, tidak mengganggu kekhusyukan dan ketegasan upacara.
Upacara Hari Pendidikan Nasional ke-77 di SMKN 51 Jakarta ini menjadi momen penting untuk meneguhkan komitmen sekolah dalam mencerdaskan bangsa dan membangun generasi muda yang siap menghadapi masa depan.





SMKN 51 Jakarta, Maju, Berkarakter, dan Berprestasi!
SMKN 51 Jakarta (KUAT), Kompeten, Unggul, Amanah dan Trampil